Usai Nikahi Henny Rahman Alvin Faiz Minta Maaf ke Larissa Chou Intip Isi Permintaan Maafnya

TRIBUNMADURA.COM - Larissa Chou mendapatkan permintaan maaf dari mantan suaminya, Alvin Faiz.

Permintaan maaf itu diungkapkan setelah Alvin Faiz menikah dengan Henny Rahman.

Tentu saja ungkapan maaf Alvin Faiz ini membuat publik heboh.

Alvin Faiz melontarkan permintaan maafnya melalui akun Instagram pribadinya @alvin_411, Selasa (17/8/2021).

Dalam postingan itu, Alvin turut membagikan potret dirinya tengah menggendong putranya dari hasil pernikahan dengan Larissa bernama Yusuf.

Putra sulung almarhum Ustaz Arifin Ilham ini mengatakan bahwa unggahannya kali ini khusus ditujukan untuk sang mantan istri.

"Tulisan ini khusus ditujukan untuk Larissa, ibunya Yusuf dan anakku sayang, Yusuf Alvin Ramadhan," tulis Alvin Faiz.

Alvin pun meminta maaf kepada Larissa Chou atas kesalahannya selama lima tahun berumah tangga.

Ia juga merasa selama lima tahun ini belum menjadi sosok ayah yang baik bagi Yusuf.

"Alvin minta maaf jika banyak salah. Selama lima tahun ini belum bisa menjadi ayah yang baik, banyak kekhilafan."

Related Posts

0 Response to "Usai Nikahi Henny Rahman Alvin Faiz Minta Maaf ke Larissa Chou Intip Isi Permintaan Maafnya"

Post a Comment