Simpan 14 Paket Sabu dalam Kotak Bedak Toyip Warga Toboali Diamankan Polisi

BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Toyib (47) tak bisa berkutik saat digerebek Satresnarkoba Polres Bangka Selatan, di Kontrakan di Dusun Harapan Makmur, Desa Keposang, Toboali, Bangka Selatan, Rabu (22/9/2021) sekitar pukul 03.30 WIB.

Warga perantau asli Lampung ini dicokok Polisi, lantaran menyimpan sabu siap edar sebanyak 14 paket narkoba jenis sabu-sabu seberat 2,84 gram di kediamannya.

Kabag Ops Polres Bangka Selatan, AKP Surtan Sitorus mengatakan diduga pelaku penyalahgunaan narkoba jenis sabu-sabu di wilayah hukumnya sudah diamankan.

Katanya, pengungkapan peredaran narkoba itu, berawal dari Laporan masyarakat, bahwa di rumah kontrakan tersebut sering terjadi transaksi narkotika.

Baca juga: Irfan Hakim Dipercaya Simpan Rahasia Besar Lesti Kejora soal Kehamilan dan Nikah Siri

Baca juga: Hari Kedua Pencarian ABK Jatmiko, Tim Gabungan Tambah Kapal Pencarian di Perairan Tanjung Kalian

Mendapat informasi tersebut, kemudian anggota Satresnarkoba melakukan penyelidikan perihal kebenaran informasi tersebut.

"Setelah mengamankan pelaku, anggota langsung menggeledah rumah kontrakan diduga pelaku, saat penggeledahan disaksikan ketua RT setempat, dan ditemukan 14 paket sabu siap edar di simpan di atas lemari kamarnya," kata AKP Surtan, Rabu (22/9/2021).

Barang haram tersebut disimpan dalam wadah bedak warna biru, yang mana barang bukti tersebut milik Toyib. Kemudian tersangka dan barang bukti di bawa ke Mapolres Bangka Selatan guna pemeriksaan lebih lanjut.

"Tersangka diancam Pasal 114 ayat (1)  atau Pasal 112 ayat (1) Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika," ucapnya.

Dari tangan Toyib, Polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa 14 buah plastik klip ukuran kecil yang berisikan narkotika jenis sabu dengan berat bruto 2,84 gram, sembilan buah plastik kecil ukuran kecil kosong, satu buah wadah bedak warna biru.

Selain itu, satu unit handphone Nokia warna biru, satu buah alat hisap bong dari botol minuman, satu buah pirek kaca, satu unit hp android merek Vivo warna hitam dan satu buah korek api warna biru.

Bangkapos.com/Yuranda

Related Posts

0 Response to "Simpan 14 Paket Sabu dalam Kotak Bedak Toyip Warga Toboali Diamankan Polisi"

Post a Comment